Lompat ke isi utama

Berita

Alnof Ajak Mahasiswa Memilih Calon Pemimpin Berdasarkan Hati Nurani

Alnof Ajak Mahasiswa Memilih Calon Pemimpin Berdasarkan Hati Nurani

Bawaslu Riau, Pekanbaru - Ketua Bawaslu Riau Alnofrizal mengajak mahasiswa memilih calon pemimpin dengan hati nurani tidak ada paksaan atau intervensi dari pihak lain. Hal ini dia sampaikan saat menjadi narasumber Talkshow Goes to Campus oleh TVRI dengan tema "Pemilih Serentak Jangan Asal Memilih" bertempat di Aula Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Riau, Selasa, (28/11/2023).

Acara yang dilaksanakan oleh TVRI ini juga mengundang sebagai narasumber Santoso Dekan Universitas Muhammadiyah Riau dan Sonya Fitriani Praktisi Kesehatan Mental dan Kepribadian.

Generasi muda merupakan generasi yang lebih realistis, ini merupakan kekuatan. Kekuatan realistis ini diharapkan mahasiswa mampu memilih pada Pemilu dengan mendengarkan visi-misi yang realistis memilah dan memilih informasi yang tepat, tidak terpengaruh hoax.

Alnof menyampaikan pentingnya memilih berdasarkan hati nurani agar kita sebagai pemilih tidak gampang menerima tindakan politik uang karena hal tersebut akan terkena sanksi pidana dan denda baik subjek atau objek yang dijelaskan pada undang-undang Pemilu.

"Dalam pencegahan politik uang Bawaslu telah mendatangi masyarakat memberikan sosialisasi dan kampanye anti politik uang. Melalui acara ini Bawaslu mengajak partisipasi dari mahasiswa untuk ikut mengajak anti politik uang dimulai dari pribadi masing-masing dan menyebarkan ke masyarakat agar tercipta Pemilu yang bersih, jujur dan adil sehingga lahir pemimpin yang jujur yang kita harapkan," tutup Alnof.

Penulis : Fitri
Editor : Aisyah

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle