Anderson Monitoring Pengawasan Rekapitulasi Perolehan Suara Tingkat Kabupaten
|
Bawaslu Riau, Rokan Hulu - Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Tingkat Kabupaten Rokan Hulu pada Pemilu 2024 dilaksanakan di Hotel Sapadia Rokan Hulu pada Kamis (29/2/2024). Rapat pleno dibuka pada pukul 09.00 WIB dengan dihadiri langsung oleh Bupati Rokan Hulu Sukiman, Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Riau Anderson, Ketua KPU Provinsi Riau Rusidi Rusdan, dan jajaran Forkopimda Kabupaten Rokan Hulu.
Usai dibuka secara resmi Rapat pleno terbuka rekapitulasi dilanjutkan dengan penghitungan perolehan suara disetiap Kecamatan yang dimulai pukul 13.30 WIB pada hari yang sama.
Kepala Sekretariat Bawaslu Riau Anderson menyampaikan tujuan dilaksanakannya monitoring pengawasan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara ini untuk memastikan bahwa pelaksanaan pleno rekapitulasi berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
"Kami tim Bawaslu Riau melakukan monitoring pengawasan untuk memastikan bahwa kegiatan proses rekapitulasi sesuai dengan ketentuan yang berlaku," kata Anderson.
Kabupaten Rokan Hulu yang terdiri dari 15 Kecamatan, pada hari pertama pleno rekapitulasi dilaksanakan hingga pukul 23.59. Hingga waktu tersebut sudah dilakukan rekapitulasi terhadap 5 Kecamatan.
Pelaksanaan rekapitulasi penghitungan perolehan suara tingkat Kabupaten Rokan Hulu diawasi secara melekat oleh Ketua, Anggota dan Staf Bawaslu Rokan Hulu.
Penulis: Lastri
Editor: Aisyah