Bawaslu Riau Gelar Bimbingan Teknis Pengawasan Pemilihan Tahun 2024
|
Pekanbaru – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Riau menyelenggarakan kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengisian Alat Kerja Pengawasan dalam Sistem Pengawasan Pemilihan (SIWASLIH) pada tahap pemungutan suara dan penghitungan suara Pilkada 2024. Acara ini berlangsung pada Tanggal 21 s.d 23 November 2024 di Hotel Pangeran Pekanbaru. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pengawas dalam memastikan integritas dan kualitas Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota di Provinsi Riau.
Amiruddin Sijaya, Anggota Bawaslu Riau, membuka acara dengan menekankan pentingnya peran peserta bimtek dalam menentukan kualitas Pilkada.
“peserta yang hadir ini memiliki peran penting dalam menentukan berkualitas atau tidaknya Pilkada di Provinsi Riau ini,†ujarnya.
Amiruddin juga mengingatkan bahwa tanggungjawab pengawasan meliputi 12 kabupaten/kota, 172 kecamatan, dan 1.862 desa/kelurahan, sehingga integritas dan pengetahuan pengawas menjadi kunci utama.
Dalam kegiatan tersebut, Amiruddin menekankan bahwa pengalaman dan edukasi persiapan selama 8 bulan tidak bernilai harganya, bahwa pengawasan bukan hanya soal keterampilan teknis, tetapi juga membangun karakter, integritas, dan kepercayaan diri dalam menjaga suara rakyat.
“Hasil pemilihan gubernur, bupati, dan walikota kita titipkan kepada Anda. Jika ada kesalahan atau pelanggaran dalam pengawasan proses pemilihan, jangan ragu untuk memperbaikinya dan menindaknya sesuai dengan undang-undang yang berlaku,†tegasnya.
Amiruddin juga mengingatkan pentingnya mengikuti simulasi dan pelatihan yang diberikan selama bimtek. Ia berharap peserta dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan kapasitas baik secara kuantitas maupun kualitas.
Bimtek ini mengundang Bawaslu kabupaten/kota dan juga operator Siwaslih pada setiap Panwascam se Provinsi Riau.
Penulis: Fitri A
Editor: Huda