Bawaslu Riau Ikuti Rakor Pengelolaan Datin
|
Bawaslu Riau-Pekanbaru, Badan Pengawas Pemilihan Umum Provinsi Riau mengikuti Rapat Koordinasi Pengelolaan Data dan Informasi Terintegrasi. Jumat (29/10/2021).
Agenda rapat selama 3 hari ini dibuka oleh Ketua Bawaslu RI Abhan, di lantai 5 Hotel Grand Mercure Kemayoran, Jakarta. Selain Abhan, tampak hadir pimpinan Bawaslu RI lainnya Mochammad Afifuddin dan Fritz Edward Siregar.
Dalam sambutannya, Abhan berharap Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) mampu mengintegrasikan aplikasi-aplikasi yang ada di Bawaslu, dengan begitu masyarakat dapat mengakses informasi dengan mudah.
"Saya berharap agar kedepannya Bawaslu melalui Pusdatin mampu mengintegrasikan aplikasi-aplikasi seperti Siwaslu, Sigaru, SiPPS, dan lain-lainnya. Sehingga masyarakat dapat mengakses dengan mudah informasi tentang kepemiluan." harapnya.
Mochammad Afifuddin mengapresiasi pencapaian Pusdatin menjadikan Bawaslu sebagai lembaga informatif dalam keterbukaan informasi beberapa waktu lalu.
"Selamat kepada Pusdatin dan Humas atas pencapaiannya dapat mempertahankan keberhasilan menjadi lembaga informatif di tahun lalu." ucapnya.
Fritz Edward Siregar dalam kesempatan yang sama meminta kepada Biro Humas dan Pusdatin untuk tetap solid dan terus berkolaborasi dalam penyampaian dan penyimpanan informasi.
Penulis: Alfian
Editor: Mohd. Arif