Lompat ke isi utama

Berita

Buka Rakor Panwascam se-Rokan Hilir, Alnof "Jangan Cawe Cawe dalam Pemilu"

Buka Rakor Panwascam se-Rokan Hilir, Alnof "Jangan Cawe Cawe dalam Pemilu"

Rokan Hilir, Bawaslu Riau-Semakin dekat nya hari pemungutan suara 14 februari 2024 yang kurang lebih 10 Hari lagi, membuat seluruh jajaran penyelenggara Pemilu disibukkan untuk mempersiapkan pesta demokrasi terbesar di indonesia ini.termasuk Bawaslu yang saat ini disibukkan dengan berbagai tugas pengawasan di antaranya mempersiapkan petugas pengawas TPS yang akan bertugas saat hari pencoblosan nanti.

Ketua Bawaslu Provinsi Riau Alnofrizal kembali mengingatkan semua jajaran Bawaslu se Provinsi Riau untuk tidak ikut dalam urusan Politik peserta Pemilu 2024, bahkan sampai mendukung salah satu peserta Pemilu." Jangan cawe cawe, jaga netralitas kita sebagai pengawas Pemilu" ujar pria berkaca mata ini di hadapan Panwascam se Kabupaten Rokan Hilir saat membuka Kegiatan Penguatan Kapasitas (TOT) pengawasan pemungutan dan penghitungan suara di TPS bagi Panwaslu Kecamatan se Kabupaten Rokan Hilir, Minggu,(04/02/24).

Lebih lanjut, Alnof juga meminta kepada seluruh Panwascam Untuk dapat menyelesaikan setiap persoalan mulai dari tingkat bawah," setiap menemukan masalah, selesaikan dahulu di tingkat bawah, cari penyelesaiannya , jangan langsung melapor ke atas " ujar Alnof. hal ini karena  Panwascam secara berkala terus mendapatkan pemahaman terkait tugas pengawasan melalui kegiatan Bimtek dan Rakor yang di selenggerakan oleh Bawaslu Kab/Kota sehingga seharusnya mampu menangani permasalahan di tingkat bawah.

Alnof juga berpesan agar Panwaslu Kecamatan memberikan Pengetahuan dan pemahaman kepada PTPS terkait hal apa saja yang harus di awasi pada saat hari pemungutan suara di lokasi TPS."saya cermati sebahagian besar PTPS kita adalah wajah baru yang belum pernah menjadi PTPS, ini menjadi tugas bapak/Ibu Panwaslu Kecamatan untuk memastikan PTPS memahami akan tugas mereka, kita sudah sediakan buku panduan bagi PTPS, namun saya yakin pemahaman melalui diskusi akan lebih efektif dibandingkan membaca buku panduan" pinta Alnof.

Sebelum menutup sambutannya, Alnof menyampaikan perkembangan kasus video viral netralitas Kepala Desa  di Rokan Hilir saat ini dan telah di limpahkan kepada jajaran Kepolisian untuk dilakukan penyidikan oleh kepolisian," kasus ini mendapat perhatian khusus dari Bawaslu Riau dan kapolda Riau" jelas Alnof.

Penulis : Azmi

Editor : Angga

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle