Lompat ke isi utama

Berita

Rakor Forkompinda, Alnof Harapkan Kolaborasi Kesiapan Pemilu Serentak Tahun 2024

Rakor Forkompinda, Alnof Harapkan Kolaborasi Kesiapan Pemilu Serentak Tahun 2024

Bawaslu Riau, Pekanbaru - Pemerintah Provinsi Riau bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Provinsi Riau menggelar rapat koordinasi dengan agenda membahas pengendalian inflasi, harga komoditas dan bahan pokok, penanggulangan Karhutla serta kesiapan penyelenggaraan Pemilu 2024, Rabu (18/10/2023) di Balai Serindit Aula Gubernuran.

Diawali dengan sambutan Gubernur Riau Syamsuar mengatakan semua pihak dinilai bersama-sama menunjukkan kinerja dengan baik sehingga capaian dalam hal upaya pengendalian inflasi, penanggulangan Karhutla dan sebagainya harus ditingkatkan dan berharap agar semua pihak ikut menjaga situasi dan kondisi Riau agar tetap kondusif, pertumbuhan ekonomi baik dan penanggulangan Karhutla tetap terjaga.

Ketua Bawaslu Riau Alnofrizal hadiri rapat koordinasi dengan FORKOPIMDA Provinsi Riau

Termasuk dalam kesiapan pelaksanaan Pemilu 2024, Gubernur Riau mengantensi hal ini untuk menjadi perhatian penting kita bersama. Kondusifitas keamanan dan ketentraman harus kita ciptakan.

"Pastikan seluruh kegiatan disemua tahapan memiliki pengaturan teknis dan koridor yang jelas, sarana dan prasana logistik harus disiapkan secara detail serta pengadaannya dilakukan secara tepat, kemudian perkuat SDM semua tingkatan, bekali kemampuan yang dibutuhkan agar mampu bertugas dengan baik serta perkuat pendidikan politik bagi para kontestan maupun masyarakat ajak lakukan Pemilu yang damai, jujur dan berintegritas," katanya.

Kemudian, Ketua Bawaslu Riau Alnofrizal yang menghadiri langsung kegiatan tersebut menyampaikan bahwa informasi yang disampaikan Gubernur Riau hari ini dengan menyampaikan situasi dan kondisi Provinsi Riau baik dari segi keamanan, ketersediaan bahan pokok, Karhutla serta kesiapan Pemilu, hal ini menjadi bekal bagi kita Bawaslu Riau untuk mengetahui bagaimana keadaan masyarakat Riau, sehingga kita yakin bahwa Pemilu di Riau bisa berjalan dengan baik.

"Kalau masyarakatnya sejahtera, kondisi alamnya aman tidak ada bencana, bahan pokoknya aman, mudah-mudahan Pemilu kita berjalan dengan lancar dan damai," ucapnya.

Alnof berharap perlunya koordinasi, kolaborasi dan sinergitas antara Bawaslu, KPU, Pemerintah dan Forkompinda untuk menghasilkan Pemilu yang aman dan Kondusif.

Hadir pada kegiatan ini yaitu Gubernur Riau, Kapolda Riau, Kajati Riau, Danrem, Danlanud, Ketua Pengadilan Tinggi Riau, Ketua Pengadilan Agama, Bupati dan Walikota.

Penulis: Aisyah
Editor: Nurhuda

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle