Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Riau Monitoring Pengawasan Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Kota Pekanbaru

Bawaslu Riau Monitoring Pengawasan Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Kota Pekanbaru

Bawaslu Riau, Pekanbaru - Bawaslu Riau laksanakan monitoring pengawasan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2025 di Aula KPU Kota Pekanbaru pada Rabu (2/7/2025). Monitoring pengawasan ini dilaksanakan oleh Pimpinan Bawaslu Riau selaku Koordinator Divisi Pencegahan Amiruddin Sijaya, S.Pd., MM, Kepala Sekretariat Asmin Safari Lubis, Kepala Bagian Pengawasan Tarmizi beserta Staf Sekretariat.

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi ini dibuka oleh Ketua KPU Kota Pekanbaru Raga Perwira, dan turut hadir Anggota KPU Riau Abdul Rahman, perwakilan dari Dandim 03/01 Kota Pekanbaru yaitu Kapten Liber Sirait, perwakilan Disdukcapil Kota Pekanbaru, Ketua dan Anggota Bawaslu Kota Pekanbaru, serta Partai Politik di Kota Pekanbaru.

Anggota KPU Riau pada sambutannya menyampaikan "KPU memiliki 2 Program prioritas nasional yaitu Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) dan Pendidikan Pemilih. Untuk hari ini seluruh KPU kabupaten/kota se-Indonesia melaksanakan Rapat Pleno PDPB kecuali Sumatera Utara yang sudah mendahului", Buka Rahman.

Selanjutnya Rahman menyatakan KPU akan melakukan koordinasi terkait Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan bersama Parpol serta Polisi dan TNI.

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Triwulan 2 Tahun 2025 ini dipimpin oleh Anggota KPU Kota Pekanbaru Siti Syamsiah selaku Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi. KPU Kota Pekanbaru dalam melaksanakan PDPB ini mendapatkan data sinkronisasi dari KPU RI dan diturunkan ke KPU Provinsi. KPU Kota Pekanbaru melakukan pengolahan Data Pemilih dengan mengeluarkan Pemilih TMS (Tidak Memenuhi Syarat).

Pada sesi penyampaian tanggapan, Anggota Bawaslu Kota Pekanbaru Reni Purba meminta kepada KPU Pekanbaru agar sebelum membacakan jumlah PDPB, KPU menjelaskan terlebih dahulu langkah sebelum melakukan pemutakhiran data tersebut, hal ini bertujuan agar seluruh peserta rapat memahami langkah-langkah kerja PDPB ini.

Setelah dijelaskan langkah PDPB oleh anggota KPU Kota Pekanbaru, lalu dibacakan hasil Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Kota Pekanbaru yang terdiri dari 15 Kecamatan dan 83 Kelurahan. 15 kecamatannya terdiri dari Sukajadi, Pekanbaru Kota, Sail, Lima Puluh, Senapelan, Rumbai Barat, Bukit Raya, Marpoyan Damai, Tenayan Raya, Payung Sekaki, Rumbai, Tuah Madani, Binawidya, Kulim, dan Rumbai Timur. Total Data Pemilih Kota Pekanbaru yg telah dimutakhirkan pada triwulan 2 (dua) berjumlah 815.532 Pemilih.

Terakhir, Anggota Bawaslu Riau Amiruddin Sijaya menyampaikan bahwa "Perlu perhatian khusus berkaitan dengan pemekaran kelurahan dan kecamatan, agar bagian administrasi kependudukan jemput bola ke masyarakat, jika tidak maka bisa menjadi masalah serius. Selanjutnya juga koordinasi intensif dengan stakeholders terus digesa." Tegas Amir.

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi PDPB yang dimulai pukul 14.00 berjalan lancar hingga akhir.

Penulis: Lastri
Editor: Huda

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle